Agrowisata Situ Bolang Indramayu, Wisata Edukatif Dan Instagramable


Agrowisata Situ Bolang Indramayu merupakan salah satu wisata pertanian yang terdapat disebelah Barat Areal Situ/Rawa Bolang di Desa Jatisura Kecamatan Cikedung Kabupaten Indramayu, sejak tahun 2015 Kelompok Tani Hortikultura Agrimania yang diketuai oleh H. Urip beserta anggotanya membuat kawasan Agrowisata Situ Bolang terbesar di wilayah Indramayu dan Ciayumajakuning.

Agrowisata Situ Bolang Indramayu berlokasi di Desa Jatisura Kecamatan Cikedung Kabupaten Indramayu, jarak dari pusat kota Indramayu hanya 30 KM dengan jarak tempuh sekitar 30-45 menit dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.


Area Agrowisata hanya berjarak 200 meter sebelah barat dari Situ Bolang sangat mudah diakses oleh para pengunjung dan akan dipadukan oleh berbagai potensi yang ada disekitar sehingga menjadi satu kesatuan sebagai objek wisata masyarakat.

Sarana yang dimiliki Agrowisata Situ Bolang antara lain gedung pertemuan (Diklat), Sekretariat, Toilet. Disini pengunjung dapat belajar banyak tentang pertanian dan perkebunan seperti pembibitan, budidaya tanaman buah, menikmati petik buah langsung.





Selain bisa untuk edukasi, Agrowisata Situ Bolang Indramayu ini ternyata bisa jadi spot Instragramable loh. Cocok banget buat kamu yang selalu eksis di medsos.

Berikut beberapa foto di Agrowisata Situ Bolang Indramayu.









Gimana menurut sedulur? Komen di bawah ya.

Referensi : Salam Tani, Agrowisata Situ Bolang Indramayu
Next Post Previous Post